Broker Asuransi Terbaik

Broker Asuransi Terbaik

Mendengar broker asuransi terbaik pastinya terdengar sangat menarik.  Terutama bagi masyarakat yang menginginkan asuransi jiwa namun dengan cara yang lebih modern yaitu broker atau pialang. Berikut ini adalah penjelasannya.

Mengenal Tentang Asuransi Broker

Berbicara mengenai broker asuransi terbaik mungkin masih banyak masyarakat yang belum memahaminya.  Sama seperti definisi asuransi pada umumnya, broker asuransi merupakan sebuah badan yang memiliki tugas untuk membantu client asuransi dalam meraih haknya maupun konsultasi.  Hal ini berlaku bagi pemegang polis asuransi,  peserta maupun tertanggung.

Agar lebih jelas lagi, simak penjelasan berikut ini.

  • Memberikan penjelasan kepada calon nasabah dan nasabah tentang kemungkinan resiko apa sajakah yang akan dihadapi.
  • Melakukan pengamatan resiko.
  • Menjelaskan trik atau solusi apa saja yang bisa dilakukan untuk menghadapi segala resiko yang akan terjadi.
  • Menyiapkan kontrak bagi nasabah sesuai dengan kebutuhannya.
  • Mencarikan solusi terbaik mengenai tertanggung manakah yang paling aman bagi masabah.
  • Menjadi media perantara bagi nasabah dan perusahaan mengenai premi.
  • Jika memang diperlukan akan melakukan negosiasi berkaitan dengan klaim asuransi.
  • Melakukan monitoring dan pengelolaan administrasi sebagai wakil dari nasabah.

Kelebihan Asuransi Broker

Jika anda masih meragukan asuransi broker, maka ada baiknya anda perlu mengetahui tentang apa sajakah kelebihan dari broker asuransi terbaik. Berikut adalah beberapa diantaranya.

  • Praktis

Kelebihan pertama membeli asuransi broker adalah praktis. Dikatakan praktis karena proses pembelian asuransi akan ditangani secara penuh oleh jasa asuransi broker ini.  Sehingga anda sebagai client cukup mempercayakan saja semuanya pada jasa broker asuransi.

  • Proses Mudah Dan Cepat

Berikutnya kelebihan broker asuransi yaitu dimana prosesnya terbilang mudah dan juga cepat.  Ketika ingin melakukan klaim asuransi,  anda juga akan dibantu oleh pihak jasa broker asuransi tersebut. Sehingga semua proses akan lebih mudah.

  • Aman

Perlu diketahui bahwa asuransi melalui broker cenderung aman.  Hal ini karena semua hasil transaksi yang anda lakukan tercatat secara otomatis oleh sistem.  Sehingga pastinya tak perlu merasa ragu atau khawatir lagi.

Berdasarkan penjelasan diatas,  maka bisa disimpulkan bahwa asuransi via jasa broker memang menawarkan beragam kelebihan. Sehingga sangat cocok bagi anda yang memang ingin semua prosesnya cepat dan praktis.

Tips Memilih Asuransi Broker

Bagi anda yang memiliki rencana untuk menggunakan asuransi broker,  maka anda wajib mengetahui tips memilih asuransi broker yang tepat.  Yang terpenting adalah sebisa mungkin anda melakukan survey terhadap asuransi broker tersebut mengenai kredibilitasnya.

Pastikan bahwa asuransi broker tersebut memiliki kredibilitas yang baik.  Tidak pernah memiliki rekam jejak yang buruk terhadap nasabahnya.  Sudah memiliki pengalaman atau jam terbang yang tinggi sehingga kemampuannya dalam bidang asuransi broker sudah tidak perlu diragukan lagi.

Selain itu,  pastikan juga bahwa asuransi broker yang anda pilih memiliki reputasi yang positif terutama dalam hal melayani setiap klien atau nasabahnya.  Hal ini penting karena bisa menjadi tolak ukur tentang bagaimana mereka menjamin kepuasan setiap nasabahnya.  Semoga informasi yang diberikan kali ini bermanfaat.

Apa Itu Broker Asuransi? Mari Mengenalnya Lewat Tulisan Di Bawah Ini

Apa Itu Broker Asuransi? Mari Mengenalnya Lewat Tulisan Di Bawah Ini

Broker asuransi bukanlah istilah yang asing terutama bila Anda bukan orang baru dalam bidang asuransi. Namun tidak bisa dipungkiri kalau masih terdapat beberapa orang yang masih asing dengan istilah tersebut.

Oleh karena itu, kali ini kita akan bahas sedikit mengenai broker asuransi.

Apa yang Dimaksud Dengan Broker Asuransi?

Broker asuransi adalah sebuah badan yang bergerak untuk membantu pemegang polis asuransi (nasabah asuransi) supaya bisa memperoleh haknya.

Bantuan yang diberikan oleh broker asuransi adalah berupa bantuan dalam proses klaim sampai pencairan klaim atas sebuah perusahaan asuransi.

Apa Saja Tugas Dari Broker Asuransi?

Setelah membahas pengertian, berikutnya kita akan membahas tugas dari broker asuransi.

  • Identifikasi Resiko

Tugas pertama dari broker asuransi adalah melakukan identifikasi resiko yang bisa saja dihadapi oleh Anda sebagai nasabah selama memakai layanan suatu asuransi.

Selain mengidentifikasi, broker asuransi juga akan membantu Anda untuk menghindari resiko yang mungkin menghampiri.

  • Mempersiapkan Kontrak Asuransi

Selanjutnya, broker asuransi akan membantu Anda untuk mempersiapkan serta membuat surat kontrak asuransi.

Broker asuransi akan membuat surat kontrak yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

  • Membantu Memilih Penanggung yang Aman

Tugas berikutnya dari broker asuransi adalah membantu Anda untuk memilih penanggung yang aman.

Dalam dunia asuransi, penanggung merupakan istilah untuk pihak yang melaksanakan suatu kegiatan untuk mengambil alih resiko dari pihak lain dengan dasar dari suatu polis.

Dengan kata lain pihak penanggung yang dimaksud adalah perusahaan asuransi.

  • Menjadi Perantara Antara Anda dan Perusahaan Asuransi

Seiring dengan perkembangan zaman, terdapat pula beragam jenis asuransi. Broker asuransi akan membantu Anda untuk memilih asuransi yang tepat serta mengakomodasi Anda ketika melakukan negosiasi dengan perusahaan asuransi.

  • Mewakili Anda dalam Proses Risk Inspection

Risk inspection atau penilaian resiko merupakan proses yang dilakukan perusahaan asuransi untuk menganalisa resiko. Selain menganalisa, proses tersebut juga akan mempertimbangkan tingkat bahaya serta mengevaluasinya untuk memutuskan langkah yang tepat agar resiko itu bisa dikendalikan.

Bagaimana Cara Kerja Broker Asuransi?

Berikut ini, kita akan bahas bagaimana cara kerja dari broker asuransi.

  • Broker asuransi akan memperkenalkan Anda dengan strategi manajemen resiko yang bisa membantu Anda memilih asuransi yang tepat untuk Anda.
  • Broker asuransi juga akan menyerahkan laporan kemajuan kepada pihak yang memiliki kepentingan
  • Broker asuransi punya tanggung jawab untuk memberikan saran baik kepada Anda maupun kepada perusahaan asuransi
  • Broker asuransi juga bertugas mendampingi pengacara pihak nasabah seandainya terjadi masalah yang melibatkan hukum di masa depan

Berdasarkan uraian diatas, maka bisa disimpulkan kalau broker asuransi adalah pihak yang akan mendampingi Anda mulai dari sebelum Anda memiliki asuransi sampai akhirnya Anda mendapatkan asuransi yang tepat bagi Anda.

Tugas Broker Asuransi Beserta Peraturan-Peraturan Yang Ada Di Dalamnya

Tugas Broker Asuransi Beserta Peraturan-Peraturan Yang Ada Di Dalamnya

Broker asuransi pada dasarnya berbeda dengan broker forex atau yang sering dikenal dalam perdagangan efek. Broker disini merupakan suatu badan atau perusahaan yang akan mengarahkan setiap nasabah saat memilih menggunakan asuransi. Tidak hanya itu, broker asuransi juga tergolong suatu badan yang ikut serta dalam melindungi masyarakat luas. Broker tersebut dibentuk oleh pemerintah secara langsung, termasuk juga broker asuransi online yang saat ini juga banyak ditemukan.

Tugas Broker Asuransi

Pertama, tugas dari broker asuransi yaitu menunjuk jasa pihak lain, seperti ahli hukum, risk management, specialist accountant, surveyor dan loss adjuster untuk membantu menyelesaikan suatu klaim asuransi. Tetapi semua itu juga bergantung pada jenis klaim asuransi yang sudah diajukan. Broker asuransi akan membantu dalam memberikan informasi yang lengkap untuk memonitor laporan dari pihak lain dalam waktu yang sudah disepakati sebelumnya.

Meski pihak lain yang dalam pekerjaannya harus bersifat objektif serta tidak memihak, namun untuk mengutamakan kepentingan klien, broker asuransi perlu menjaga hubungan baik dan konsisten dengan penyedia jasa tersebut. Hal tersebut dilakukan agar broker asuransi bisa mendapatkan laporan seobjektif mungkin. Selanjutnya, tugas broker asuransi yaitu melakukan monitor untuk mengetahui kapan pembayaran asuransi yang sesuai berdasarkan tenggang waktu dan kondisi polisnya.

Peraturan Mengenai Broker Asuransi

Karena broker asuransi merupakan perpanjangan tangan dari pemerintah, maka broker harus memiliki badan hukum dan sudah terdaftar resmi di OJK. Hal tersebut sudah diatur dalam UU No. 40 tahun 2014 yang membahas tentang perasuransian. Tidak hanya itu, peraturan mengenai broker termasuk broker asuransi online tercantum dalam POJK Nomor 70/POJK.05/2016 yang mana pialang asuransi merupakan usaha jasa atau perantara dalam penutupan asuransi syariah.

Sebenarnya UU Nomor 40 Tahun 2014 yang membahas tentang Perasuransian adalah pengganti dari UU No 2 Tahun 1992. Undang-Undang asuransi tersebut tertuang lengkap dalam dokumen Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan dasar hukum Pasal 5 ayat 1, pasal 20, pasal 33 UUD RI.

Pengertian asuransi juga tertuang dalam UU No. 40 tahun 2014 yang menjadi dasar atau acuan dalam penerimaan premi oleh perusahaan asuransi dengan imbalan untuk tujuan:

  • Untuk memberikan penggantian kepada pemegang polis karena kerugian yang pernah dideritanya, biaya yang timbul, kerusakan, kehilangan keuntungan serta tanggung jawab hukum kepada pihak ketiga.
  • Untuk memberikan pembayaran sebagai acuan pada meninggalnya tertanggung atau pembayaran yang didasarkan atas hidup si tertanggung dengan manfaat besar yang sebelumnya telah ditetapkan. Hal tersebut juga didasarkan atas hasil pengelolaan dana asuransi yang telah dikelola sebelumnya.

Adanya UU mengenai broker asuransi online dan sejenisnya didasarkan pada layanan jasa perasuransian sejalan dengan perkembangan kebutuhan atas pengelolaan risiko serta pengelolaan investasi. Sehingga dijamin aman dan melindungi para pemegang premi untuk mendapatkan haknya secara adil.